FESTIVAL FILM PENDEK KPU
Diposting oleh Admin KPU :
Kategori: Berita KPU Provinsi NTB - Dibaca: 931 kali
1. LATAR BELAKANG
Partisipasi pemilih dalam pemilu merupakan hal krusial dalam demokrasi
Pengantar
Pemilu yang partisipatif adalah syarat mutlak bagi sebuah demokrasi. Pemilu merupakan prosedur penting menuju sebuah demokrasi substansial, sebuah langkah menuju perwakilan dan pemerintahan dari, oleh dan untuk rakyat yang sesungguhnya. Partisipasi pemilih dalam pemilu merupakan hal krusial dalam demokrasi, terlebih lagi bagi Indonesia yang sedang melakukan konsolidasi demokrasi.
Untuk menjaring partisipasi pemilih yang kualitatif, diperlukan kreasi strategi yang bersifat masif, interaktif dan menarik. Masyarakat harus disentuh kerelaannya untuk berkontribusi aktif, diantaranya melalui saluran media yang selaras dengan pilihan minat.
Masyarakat diajak untuk dapat bersama-sama me-refresh kesadaran nilai-nilai demokrasi dan memaknai seluruh rangkaian proses tahapan pemilu sebagai sesuatu yang simple dan menghibur. Dalam konteks pendidikan pemilih, film pendek yang berisi muatan nilai demokrasi dan kepemiluan harus dapat dielaborasi menjadi pendidikan pemilih yang menghibur dan menarik (edu-tainment).
Festival Film Pendek KPU
Festival film pendek kepemiluan dan demokrasi KPU mengangkat tema “dari Keluarga untuk Indonesia Memilih”. Masyarakat harus disentuh kerelaannya untuk berkontribusi aktif, diantaranya melalui saluran media
DEWAN JURI
1. MATHIAS MUCHUS(SUTRADARA FILM)
Bekal kepopulerannya di layar kaca ini, kemudian menjadi modal kuat Mathias Muchus dalam berakting di layar lebar. Berbagai sutradara kawakan pun melibatkannya dalam film-film garapan mereka. Sejak itu nama Mathias Muchus seolah tak terbendung kepopulerannya sebagai aktor layar lebar di Indonesia. Puncak prestasinya adalah meraih beberapa kali penghargaan aktor terbaik Festival Film Indonesia (FFI), disamping beberapa kali menjadi nominasi aktor terbaik FFI.
2. MARCELLA ZALIANTY (PRODUSER)
Aktris Indonesia yang merupakan putri kandung dari aktris Tetty Liz Indriati dan kakak kandung dari aktris Olivia Zalianty. Marcella telah membintangi berbagai judul sinetron, salah satu judul yang membuat namanya dikenal adalah sinetron Sephia yang ditayangkan di SCTV. Selain layar kaca, Marcella juga berakting di layar lebar. Film pertamanya Bintang Jatuh disutradarai oleh Rudi Soedjarwo, di film ini Marcella beradu akting dengan Dian Sastrowardoyo.
3. WULAN GURITNO(PEMAIN FILM)
Wulan Guritno merintis karir keartisannya dari dunia modelling. Setelah itu, wajah cantik Lihat Daftar Tokoh Perempuan wanita kelahiran London, 14 April 1980 ini mulai dikenal lewat perannya dalam sejumlah sinetron dan film televisi (FTV), seperti Pondok Indah 1, Borobudur, Tutur Tinular, Cinta Kontrak, Di Antara Dua Sisi, Dilarang Jatuh Cinta, Dunia Tanpa Koma, Kehormatan, Maha Pengasih, Misteri Gunung Berapi dan masih banyak lagi
4. AVESINA SOEBLI(CREATOR DAN PRODUSER FILM)
Avesina Soebli, (serang 17 April 1967) sebagai kreator dan tim produser telah menghasilkan 20 Film layar lebar (2008-2015),- dan berbagai produksi serial TV, FTV juga program TV lainnya. Debut filmnya dimulai dalam produksi film Laskar Pelangi berikut sequelnya, Film Garuda di Dadaku, Film Perahu Kertas, Film Sepatu Dahlan, Film Toba Dreams dan lain-lain. Sebelumnya, Aves bekerja di berbagai media; sebagai jurnalis, editor peberbitan buku, kreator progam TV & radio, dan kreator periklanan. Dengan pengalaman tersebut, Aves memahami aspek produksi; manajemen produksi; perencanaan pemasaran, promosi dan distribusi
5. SIGIT PAMUNGKAS
Sigit Pamungkas adalah dosen Ilmu Pemerintahan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. Setelah lulus S-1 dari UGM pada 2001, dia menjadi asisten dosen di almamaternya selama 2003-2005. Sigit pernah menjadi pengajar tahun 2002 - 2003, yakni pada Jurusan Ilmu Politik Universitas Jenderal Sudirman Purwokerto. Setahun berselang menjadi asisten dosen dan peneliti di UGM dan selanjutnya mencatatkan namanya sebagai dosen Fisipol UGM sejak tahun 2005.dia diangkat sebagai asisten peneliti di program pascasarjana bidang Politik Lokal dan Otonomi Daerah UGM. Dia juga aktif didunia penelitian, menulis buku dan artikel mengenai kepemiluan diberbagai media nasional. ??Hasil penelitiannya juga dijadikan buku, seperti Partai Politik: Teori dan Praktek di Indonesia (2011), Krisis Demokrasi Elektoral (2010), Kepartaian, Pemilu, dan Perilaku Politik (2010), Perihal Pemilu (2009), dan beberapa buku lainnya.
6. FERRY KURNIA RIZKIYANSYAH
Ferry Kurnia Rizkiyansyah merupakan satu nama komisioner Komisi Pemilihan Umum yang mengupayakan asa demokratisasi di pemilu untuk bisa dipenuhi melalui kebijakan Peraturan KPU. Kita tahu, undang-undang pemilu yang dibuat orang-orang partai di parlemen cenderung bertujuan mempertahankan kuasa. Bersama komisioner lain, Ferry mampu menebar kebajikan berwujud transparansi, akuntabilitas, aksesibilitas hak pilih, dan kemandirian penyelenggara(an) pemilu. Ferry yang lahir di Bandung 21 Februari 1974 sudah terlibat saat masih berstatus mahasiswa Ilmu Pemerintahan Universitas Padjajaran, Bandung. Sebagai Ketua Umum Senat FISIP Unpad, aktivitas hearing di parlemen biasa dilakukan untuk isu politik, salah satunya pemilu.
Personal Info
- Icha 083813888177 & Djordi 083875990
- Jakarta
- ffpkpu@gmail.com.
- www.festivalfilmpendekkpu.com
karya TESTIMONY
Film merupakan seni ya ng banyak diminati masyarakat. Media visual ini digemari oleh masyarakat lintas-usia. Film merupakan karya seni yang banyak diminati masyarakat. Media visual ini digemari oleh masyarakat lintas-usia. Film adalah alat untuk menyampaikan berbagai pesan kepada khalayak melalui media cerita dan merupakan medium ekspresi artistik bagi para seniman dan insan perfilman dalam rangka mengutarakan gagasa-gagasan dan ide cerita. Secara esensial dan substansial film memiliki pengaruh terhadap komunikan masyarakat Film pendek dipilih karena biaya produksi yang rendah, durasi yang singkat dan dapat dibuat oleh tim kecil. Film pendek dapat dibuat oleh siapa saja, kapan saja, di mana saja, dengan menggunakan alat rekam apa saja (handphone, handycamm, dll)
Film pendek dapat divisualkan melalui media yang dimiliki oleh hampir seluruh segmen masyarakat dan penyampaiannya lebih efektif. Masyarakat dapat lebih mudah mencerna dan menikmati esensi nilai yang ingin disampaikan. Diseminasi film pendek dapat dilakukan melalui berbagai media sosial dan elektronik, semisal website KPU, facebook KPU, twitter KPU, instagram KPU, youtube, path, dsb..
- PETA TPS UNTUK AKURASI DPT Oleh: Rusdyanto (Ketua KPU Kabupaten Dompu)
- RUMAH PINTAR PEMILU (RPP) Oleh: Yan Marli, MMPd.,M.Pd.
- TINGKATKAN TRANSPARANSI DAN AKUNTABEL PELAPORAN ANGGARAN, KPU NTB ADAKAN BIMTEK APLIKASI SIMONIKA
- KEMBALI, KPU PROVINSI NTB LAKSANAKAN KURSUS KEPEMILUAN DAN DEMOKRASI DI KABUPATEN DOMPU
- KPU PROVINSI NTB LAKUKAN PENGEMBANGAN KURSUS KEMPEMILUAN DI KABUPATEN SUMBAWA
Isi Komentar :
Nama | : |
Website | : |
Komentar | |
(Masukkan 6 kode diatas) |
|